Pages

Menjaga Semangat


Pernah ada yang bertanya ke saya

Bagaimanakah caranya agar bisa selalu semangat dengan amanah yang saat ini dipunya

Bagaimana menjaga semangat dalam kondisi mempunyai banyak kesibukkan ataupun sedikit kesibukkan

Pertanyaan yang sepele, namun terkadang cukup bingung bagaimana menjawabnya

Karena setiap orang mempunyai caranya tersendiri untuk bisa tetap bisa semangat


Bersyukur
Ya, bersyukur merupakan satu - satunya cara agar diri ini bisa selalu semangat dalam menjalankan amanah yang kita punya saat ini.
Cukup dengan melihat kebawah, melihat banyak orang - orang yang tidak seberuntung kita yang dapat sekolah, kuliah, berorganisasi, mempunyai keluarga, dan lain - lain.
Mungkin dengan begitu diri ini dapat selalu terjaga semangatnya.

Banyak baca buku biografi
Membaca buku dapat membawa wawasan, apalagi ketika membaca buku tentang biografi tokoh - tokoh. Bukan hanya mendapatkan pengetahuan umum, namun juga dapat mempelajari semangat hidup mereke dan hal tersebut salah satunya dapat dilihat dari bagaimana mereka berusaha keras untuk mencapai cita - citanya dengan segala kekurangan dan keterbatasan yang mereka miliki.

Teman yang selalu mengingatkan dan mengajak kepada kebaikkan
Hal ini merupakan faktor yang berasal dari faktor lingkungan dan cukup berpengaruh besar dalam menjaga semangat kita. Berbeda dengan kondisi sendiri, dengan mempunyai teman, akan selalu ada mereka yang membangkitkan semangat kita di saat kita sedang turun semangatnya.


Ketiga hal di atas bisa jadi benar, bisa jadi salah. Namun satu hal yang perlu diingat, bersyukurlah dengan segala kesibukkan dalam mengerjakan kebaikan - kebaikan yang ada.

Bisa jadi saat diri ini sudah tidak disibukkan dengan berbuat kebaikkan, di saat itulah akan datang peluang kita untuk menghabiskan waktu dengan berbuat kejahatan.

No comments:

Post a Comment